You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Segong
Desa Segong

Kec. Karang Kancana, Kab. Kuningan, Provinsi Jawa Barat

Kegiatan Rembug Stunting Desa Segong Tahun 2023

Administrator 11 Juli 2023 Dibaca 25 Kali
Kegiatan Rembug Stunting Desa Segong Tahun 2023

SEGONG (11/07/2023) -  Dalam rangka Pencegahan Stunting di Desa Segong, Dinas P2KBP3A Kecamatan Karangkancana bersama Pemerintah Desa Segong melaksanakan kegiatan Rembuk STUNTING (Strategi Konvergensi Penanggulangan dan Pencegahan Stunting) pada hari Senin, (11/07/2023) yang bertempat di Aula Kantor Bale Desa Segong.

Rembuk Stunting merupakan langkah penting yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Kuningan untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting yang dilakukan secara bersama-sama antara OPD penanggung jawab layanan dengan sektor/lembaga non-pemerintah dan masyarakat. Pada kesempatan ini turut hadir Dinas P2KBP3A dari Kecamatan Karangkancana, Ketua PKK Desa Segong, Ketua Pokja,Ketua Kader Posyandu Balita Se-Desa Segong, Kader Pembangunan Manusia (KPM) Desa Segong serta Pendamping Desa (PD).

Dimana dilanjutkan dengan sesi diskusi dan pendeklarasian komitmen. Tujuan diadakannya pertemuan ini yaitu menyampaikan hasil analisis situasi dan mendeklarasikan komitmen pemerintah daerah serta menyepakati rencana kegiatan Strategi Konvergensi Penanggulangan dan Pencegahan Stunting.
(17/AMR)

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image